Header Ads

Rahasia Sukses Jualan Online yang menjanjikan

Malang: Perkembangan teknologi digital mengubah pola konsumsi masyarakat. Mereka yang dulunya berbelanja di toko ritel, kini beralih ke online.
Dina Sri Agustin, 40, melihat peluang dari tumbuhnya e-commerce di Indonesia. Wanita yang tinggal di Desa Sumber Porong, Lawang, Malang yang awalnya bekerja sebagai pegawai kantoran ini akhirnya memilih banting setir berjualan wallpaper secara online pada akhir Desember 2013.
Dengan modal awal Rp500 ribu hasil penjualan perhiasan, Dina mantap berjualan wallpaper. "Sekarang saya bisa menikmati keuntungan materi 11 kali lipat lebih tinggi dari pada saat menjadi karyawan," kata Dina saat ditemui di Hotel Aria Gajayana, Malang, Jawa Timur, baru-baru ini.

Menurut Dina, dirinya pernah juga berjualan secara konvensional dengan cara mendatangi counter kecil-kecil di depan rumahnya. Namun, ternyata pangsa pasarnya tidak berkembang.

Kemudian, lanjut Dina, ia mencoba menjualnya secara online melalui media sosial. Kegigihannya mempromosikan produknya membuatnya kini memiliki toko online di salah satu situs jual beli yang terkenal di Indonesia.

"Tidak perlu basic untuk jualan secara online, yang penting ulet, fokus, serius meng-handle konsumen," terang Dina.

Pada bulan-bulan awal berjualan, Dina sudah bisa mengumpulkan kembali pundi-pundi uang sebanyak yang pernah dia dapat dari bekerja kantoran. Pada bulan ke empat, ia berani mengajukan kredit mobil. Bahkan, kini ia sudah mampu membeli rumah
.Read More>>>

No comments